BREAKING NEWS: Ledakan Terjadi di Pos Polisi dan Starbucks Sarinah Thamrin
JAKARTA, KOMPAS.com — Ledakan keras terjadi di pusat perbelanjaan Sarinah, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2016) pagi.
"10:50 ada ledakan di depan Sarinah (Pospol Sarinah & Starbucks) dalam pengamanan petugas," tulis Twitter TMC Polda Metro Jaya.
Informasi yang dilansir Kompas TV, ada korban yang jatuh tergeletak di jalan protokol dekat kawasan Sarinah, Jakarta Pusat.
Sampai saat ini, belum diketahui penyebab ledakan dan jumlah korban.
Ledakan Sarinah, Polisi Sempat Baku Tembak dengan Beberapa Orang
JAKARTA, KOMPAS.com — Sekitar empat ledakan dan aksi baku tembak terjadi di kawasan Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1/2016) sekitar pukul 10.50 WIB.
Demikian dilaporkan wartawan Kompas TV, Pieter Chandra, di lokasi kejadian.
"Ledakan pertama terjadi di pos polisi, kemudian terjadi tembak-tembakan antara polisi dan beberapa orang yang diduga pelaku," kata Pieter.
Menurit dia, saat terjadi baku tembak yang terjadi hingga di seputaran Jalan Sabang, beberapa ledakan kembali terjadi.
Akibat ledakan dan baku tembak tersebut, terdapat korban, tetapi belum bisa dipastikan mengenai jumlah dan identitasnya.
Usai Ledakan, Seorang Pengendara Motor Trail Lari ke Arah Istana Presiden
Jakarta - Detik.comTerjadi aksi kejar-kejaran setelah peristiwa ledakan di sebuah pos polisi di depan pusat perbelanjaan Sarinah, jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Polisi mengejar seorang pengendara motor trail yang menenteng senjata dan diduga lari ke arah Istana.
Saat ini kawasan Sarinah di jalan Thamrin dalam suasana genting akibat tujuh ledakan yang menyebabkan tiga orang korban meninggal dunia dan lainnya luka-luka. Pasca ledakan tersebut saat ini penjagaan terhadap Wakil Presiden Jusuf Kalla yang tengah bersaksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi diperketat.
Selain personel ditambah, Pasukan Pengaman Presiden juga lebih siaga menjaga Wapres JK.
Polri: Ledakan di Depan Sarinah Diduga Bom Bunuh Diri
JAKARTA, KOMPAS.com — Kepala Divisi Humas Polri Irjen Anton Charliyan mengatakan, ledakan di Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2016), berasal dari bom.
"Terjadi ledakan bom," kata Anton dalam wawancara dengan Kompas TV.
Ketika ditanya apakah bom bunuh diri, Anton menjawab, "Kemungkinan disinyalir demikian."
Anton belum bisa berkomentar banyak soal kronologi kejadian. Sebab, ia tengah menuju lokasi.
Anton meminta masyarakat yang tengah beraktivitas di sekitar lokasi tetap tenang agar tidak ada korban akibat kepanikan.
"Mohon tenang, tidak panik," kata dia.
JAKARTA, KOMPAS.com — Empat orang dipastikan tewas dalam peristiwa ledakan di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1/2016).
Satu orang di antaranya polisi.
"Ada empat korban tewas, tiga warga sipil dan satu polisi," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Anton Charliyan di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis.
Satu polisi tersebut terkena ledakan granat, sedangkan tiga orang lainnya belum dipastikan penyebab kematiannya.
Selain itu, ada dua polisi lagi yang terkena tembakan. Namun, keduanya selamat dan dilarikan ke rumah sakit.
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon